What do you thinks about “LOVE”??
CINTA. Sebuah kehidupan lahir karena cinta. Cinta yang membawa dunia menjadi begitu ramai. Cinta yang mengubah dunia menjadi menarik. Cinta yang menjadikan dunia berwarna. Cinta yang melekat pada dunia dengan segala keindahannya. Cinta yang membawa jiwa-jiwa itu melayang menebarkan jutaan kata-kata manis yang membius telinga, meleraikan segala amarah, memusnahkan akar dendam, juga melukiskan banyak kebahagian.
Banyak orang berpendapat mengenai CINTA. Entah itu positif ataupun negative. Cinta adalah bahasa universal yang biasa kita dengar. Cinta juga bisa diartikan sebagai ungkapan universal untuk menyatakan sebuah perasaan. Entah itu perasaan cinta kepada Tuhan, kepada orang tua, saudara, sahabat, teman atau juga pasangan kita. Begitu banyak kisah yang terjadi dibalik kata-kata cinta. Banyak orang berpendapat tentang cinta. layaknya secarik kertas putih yang entah akan kita tuliskan apa diatasnya.
Cinta adalah sebuah kata agung yang begitu membahanakan dunia. Karena ia bisa menjanjikan kebahagian bagi siapa saja yang ikhlas menjaga, memelihara serta menerimanya. Cinta itu ibarat sebuah pohon yang memberi kehidupan bagi seluruh makhluk di muka bumi ini.
Namun terkadang, banyak hal yang lepas dari titik kontrol Cinta itu sendiri. Banyak juga orang yang menyalahgunakan kata-kata cinta. Mengumbarnya demi kepuasan yang memang tak pantas disebut sebagai cinta. Bahkan cinta seolah dijadikan sebuah senjata untuk menjebak, merengkuh keangkuhan dunia yang kita tahu itu hanyalah sementara. Cinta juga banyak dimanipulasi dengan berbagai kebohongan. Menyiripkan cinta dengan kejadian yang tak seharusnya dikatakan sebagai bukti dari cinta. Dan akhirnya banyak kata yang terucap bahwa cinta hanya membawa kesedihan, Kepedihan, penderitaan, serta rasa sial. Padahal cinta yang sebenarnya itu sangatlah suci.
Tuhan menciptakan rasa cinta yang indah kepada makhluk-Nya yang mampu menjaga cinta itu dengan penuh rasa cinta kepada-Nya pula. Tuhan senantiasa menjaga rasa cinta itu apabila kita juga menjaganya dengan semakin dekat dengan Tuhan. Tuhan itu begitu agung dan Maha indah. Dia mampu menciptakan sebuah perasaan yang luar biasa dalah setiap kalbu manusia. Cinta yang indah bersemi dalam hati yang bersih. Cinta yang suci bersemi dengan keikhlasan yang sejati. Cinta yang abadi akan selamanya ada selama kita menempatkan Tuhan dalam sisi utama dikehidupan kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar